Dalam mengembangkan bisnis ecommerce di masa modern ini, AI Assistant memiliki peran yang cukup penting. Hal ini tidak terlepas dari banyaknya manfaat yang bisa Teman Risa dapatkan dengan mengintegrasikan AI tersebut pada toko online-mu. Lalu, bagaimana caranya memanfaatkan potensi AI Assistant untuk meningkatkan penjualan?

5 Tips Menggunakan AI Assistant untuk Meningkatkan Penjualan

Untuk meningkatkan penjualan bisnis ecommerce dengan AI Assistant, ada beberapa tips yang bisa Teman Risa terapkan. Tidak hanya meningkatkan penjualan, tips ini juga bisa meningkatkan customer experience saat mereka berbelanja produkmu. Berikut adalah beberapa tips menggunakan AI Assistant untuk ecommerce dan website:

  • Berikan rekomendasi produk

Salah satu cara meningkatkan penjualan dengan AI Assistant adalah dengan memprogram AI untuk memberikan rekomendasi produk kepada pelanggan. Rekomendasi produk yang diberikan ini bisa berdasarkan pada data pelanggan tersebut, seperti produk yang pernah dilihat atau yang masuk pada wishlist pelanggan.

Selain memberikan rekomendasi produk berdasarkan data pelanggan, tidak ada salahnya juga kalau Teman Risa mengatur AI Assistant agar memberikan penawaran berupa produk yang sedang diskon. Apalagi, kalau produk tersebut masih berhubungan dengan produk yang pernah dilihat, disukai, atau bahkan dibeli oleh customer.

  • Pandu customer selama proses belanja

Terkadang, customer mengalami kesulitan dalam melakukan proses belanja. Ini bisa terjadi karena customer tidak familiar dengan desain UI website atau masalah-masalah lainnya. Kesulitan dalam proses belanja ini bisa berakibat pada konversi penjualan yang menurun dan merugikan bisnis. Oleh karena itu, Teman Risa bisa mengintegrasikan AI pada website atau toko online untuk membantu pelanggan menyelesaikan pemesanannya.

Tidak hanya dengan memberikan panduan atau tutorial, kamu juga bisa mempertimbangkan cara lain untuk membantu pelanggan menyelesaikan pembeliannya. Misalnya saja dengan mengingatkan pelanggan untuk melakukan checkout jika ada produk yang telah dimasukkan pada keranjang belanja.

  • Jawab FAQ

Meskipun website atau toko online Teman Risa sudah memiliki halaman untuk menjawab Frequently Asked Questions (FAQ), tidak semua pelanggan mau untuk membacanya. Dalam beberapa kasus, hal ini bisa terjadi bukan karena pelanggan malas untuk membacanya, melainkan kesulitan untuk menemukan halaman tersebut. Apa pun alasannya, tidak ada salahnya kalau kamu memberikan AI Assistant pengetahuan mengenai jawaban dari beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan oleh pelanggan.

Dengan adanya FAQ pada AI Assistant, tim customer service tidak perlu menjawab pertanyaan yang simpel dan repetitif. Jadi, agen bisa fokus untuk menyelesaikan tugas customer service lainnya yang lebih penting dan kompleks.

  • Berikan informasi pengiriman

Berikutnya, Teman Risa juga bisa mengatur AI Assistant agar dapat memberikan informasi pengiriman barang kepada customer. Dengan begitu, pelanggan bisa dengan mudah mengetahui status pengiriman barang tanpa perlu mengakses terlalu banyak menu.

  • Jawab pertanyaan customer kapan saja

Untuk meningkatkan perkembangan bisnis ecommerce, kamu harus mampu untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan oleh customer kapan saja dan dari channel manapun. Nah, AI Assistant yang diintegrasikan pada toko online-mu ini bisa melakukan hal tersebut dengan mudah. Tidak hanya aktif 24/7 dan menyediakan layanan omnichannel, AI Assistant juga bisa memberikan layanan yang dipersonalisasi, sehingga pelanggan tidak seperti berbicara dengan robot.

Contoh Penggunaan AI Assistant

Saat ini, sudah ada beragam bisnis dalam skala apa pun yang mengintegrasikan AI Assistant pada pelayanannya. Berikut adalah dua contoh perusahaan global yang berhasil mengimplementasikan penggunaan AI Assistant untuk meningkatkan kepuasan pelanggan:

  • Michael Kors

Michael Kors adalah sebuah brand fashion yang menyediakan beragam produk desainer, mulai dari pakaian, sepatu, hingga tas. Salah satu cara meningkatkan penjualan yang diterapkan oleh brand satu ini adalah dengan menggunakan AI Assistant pada Facebook Messenger.

AI Assistant Michael Kors bertugas untuk mengidentifikasi lokasi pelanggan, kemudian memberikan penawaran produk yang sesuai dengan lokasi tersebut. Tidak berhenti di situ, AI Assistant ini juga bisa memberikan kuis seputar brand yang membuat pengalaman belanja jadi lebih seru dan unik.

  • Domino’s

Contoh brand berikutnya yang mengintegrasikan AI Assistant untuk pelayanan pelanggan adalah Domino’s. Brand yang terkenal dengan pizzanya ini mengintegrasikan AI Assistant pada website, Facebook Messenger, hingga Amazon Alexa untuk membantu pelanggan melakukan pemesanan. Bahkan, AI Assistant tersebut mampu untuk mengingat pesanan terakhir pelanggan agar mereka dapat dengan mudah memesan kembali menu favoritnya.

Kalau Teman Risa ingin meningkatkan penjualan bisnis, tidak ada salahnya kamu mengintegrasikan AI Assistant dengan toko online-mu dan menerapkan beberapa tips di atas. Kalau bingung memilih mana AI Assistant yang cocok dengan bisnis ecommerce-mu, coba saja layanan dari Risa.ai!

Risa.ai adalah sebuah AI Assistant yang bisa digunakan untuk memaksimalkan potensi bisnis dengan menyediakan customer service otomatis dan efisien. Selain itu, Risa.ai juga memberikan layanan yang dipersonalisasi sehingga dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Ingin tahu lebih lanjut soal layanan yang disediakan oleh Risa AI? Cari tahu selengkapnya di sini!

Reference:

https://chatlayer.ai/ai-chatbots-in-e-commerce-advantages-best-cases-tips/

https://www.giosg.com/blog/chatbots-in-ecommerce

https://www.engati.com/blog/chatbots-for-ecommerce#toc-11-ways-how-chatbots-can-supercharge-sales-and-support-for-your-ecommerce-store

https://risa.ai/